cara mengembalikan data yang terformat


Disini saya akan memberikan contoh langkah2 pengembalian data yang berada di Flashdisk, pada media Flashdisk biasanya mengunakan partisi FAT/FAT32 untuk itu akan digunakan Get Data Back for FAT, Jadi sebelum anda mulai proses, pastikan dulu jenis partisi apa yang akan anda recovery datanya, FAT ataukah NTFS, langkah2nya :

download Getdataback di link ini:
Disini

1 Install Get Data Back for FAT, ikuti petunjuk instalasi yang ada (kemudian aktifkan dengan memasukkan serial/key yang sudah disediakan)

2. Pasang Flashdisk yang akan direcovery,

3. Jalankan program Get Data Back for FAT,

4. Setelah muncul tampilan dibawah, karena kita akan mercover file yang terhapu maka pilih I want to recover delete files, terus Next.

5. akan melakukan scan sebentar, setelah itu akan muncul tampilan dibawah lihat pada bagian Logical Drives, drive yang tersedia tergantung sistem komputer anda, dalam gambar bawah terdapat 4 partisi Hardisk dan 1 Removable Drive, karena kita akan merecovery Flashdisk maka pilih Removable Drive, kemudian Next,

6. Seperti gambar bawah program akan melakukan scan partisi FAT di Flashdisk prosesnya bisa cukup lama tergantung kapasitas Flashdisk dan kecepatan komputer anda,

7. Setelah itu akan muncul tampilan Step 2 “Select File system”, pastikan pilih FAT 16 dengan kapasitas Flashdisk anda sesuai gambar bawah, terus Next,

8. Maka akan muncul tampilan Step 3, sesuai gambar bawah saya akan melakukan recover file yang terhapus di folder GANDA clik folder itu maka disebelah kanan akan muncul daftar file yang terhapus ditandai dengan nama file dengan garis ditengah contoh “xMG_1643.jpg“, kemudian pilih/block saja file2 yang akan direcover kemudian pilih Copy pada menu di atas,

9. Akan muncul tampilan copy file, kemudian pilih tempat/folder/drive dimana file copy’an akan ditempatkan, tempatkan didrive terserah anda asalkan “Jangan menyimpan file hasil recovery ini ke dalam drive/partisi yang sedang Anda recovery saat ini. Hal ini bisa mengakibatkan hilangnya data yang lebih besar” , setelah itu pilih OK…maka file yang terhapus sudah terCopy ketempat yang baru.

10. 10. Program Get Data Back ini sudah sering saya gunakan, dan hasilnya cukup memuaskan, walaupun terkadang ada beberapa file yang rusak yang tidak terselamatkan. File yang rusak ini disebabkan oleh tertumpuknya file lama dengan file baru atau bahkan karena memang harddisk telah mengalami kerusakan fisik di piringan tempat menyimpan data. Tapi minimal masih banyak file yang dapat terselamatkan.

Semoga bermanfaat.
sumber : http://id.answers.yahoo.com/question/index?qid=20100516063506AAskkbk